Gandeng BLK Provinsi, Lapas Padang akan bangun B3 Shop

2

Padang, kaba_lppadang, Lapas Padang akan bangun B3 Shop? Yups, Ini bukan hanya sekedar wacana semata. Tidak pernah berhenti untuk terus mengembangkan program pembinaan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Padang kini gandeng Balai Latihan Kerja (BLK) Provinsi untuk mendukung program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Padang. Era Wiharto, selaku Kepala Lapas Kelas IIA Padang, pagi ini (Jum’at, 19/2) mengadakan diskusi bersama Kasi Kegiatan Kerja, Sofinaldi, beserta Jajaran di ruang Kepala Lapas Kelas IIA Padang guna tindak lanjut terkait penjajakan yang telah dilakukan oleh Jajaran Kegiatan Kerja ke BLK Provinsi kemaren (Kamis, 18/2).

2

Lapas Kelas IIA Padang dalam waktu dekat akan melaksanakan kegiatan pelatihan kemandirian diantaranya; Bakery, Barrista dan Barbershop (B3 Shop) bagi warga binaan. “Melalui survey yang dilakukan pada kantin yang disediakan bagi warga binaan, disimpulkan bahwa WBP sangat konsumtif terhadap roti. Selain itu, minat yang tinggi juga terdapat pada minuman seperti kopi. Ini dinilai mencerminkan kebutuhan masyarakat di luar. Ditambah dengan menjamurnya Barbershop ditengah-tengah masyarakat. Hal ini mendorong Lapas Kelas IIA Padang untuk membuka kegiatan pelatihan kemandirian Bakery, Barrista dan Barbershop (B3 Shop). Setelah dilakukan pertemuan dengan Bapak Riswanto selaku Pengembang Media Pembelajaran Seksi Penyelenggaraan BLK Provinsi, Balai Latihan Kerja (BLK) Provinsi bersedia untuk mendukung Lapas Kelas IIA Padang dalam melaksanakan kegiatan pelatihan kemandirian Bakery, Barrista dan Barbershop (B3 Shop) ini,” ungkap Muhammad Fadli selaku Kepala Sub Seksi Bimbingan Kerja dan Pengelolaan Hasil Kerja.

Menanggapi hal ini, Era Wiharto memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan pelatihan kemandirian yang dilakukan oleh Jajaran Kegiatan Kerja Lapas Kelas IIA Padang. “Tujuan dalam program pembinaan melalui kegiatan kerja adalah untuk memberikan keterampilan bagi warga binaan yang bermanfaat sabagai modal dalam membuka usaha natinya, tentunya yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat. Latihan kemandirian Bakery, Barrista dan Barbershop (B3 Shop) ini diharapkan dapat menjawab itu semua. ” tuturnya. Beliau juga menghimbau kepada Jajaran Kegiatan Kerja untuk melibatkan kegiatan-kegiatan yang sifatnya rutin dilakukan setiap tahunnya oleh BLK Provinsi atau Pihak Ketiga lainnya.

 2

 

Sebagai implementasi dari kegiatan pelatihan kemandirian Bakery, Barrista dan Barbershop (B3 Shop) tersebut, Lapas Kelas IIA Padang akan membuka Café & Live Music dengan memberdayakan lahan yang berada di kawasan wisata Tepi Pantai tepatnya di depan Lapas Kelas IIA Padang yang berpotensi menarik wisatawan, serta memberdayakan WBP yang sudah terampil,” ucap Sofinaldi selaku Kepala Seksi Kegiatan Kerja. (Humas LPPadang)

 

 

2

 

 

 


Cetak   E-mail