Rapat TIM PORA Tentang Sinergitas Pengawasan Orang Asing Terhadap Subyek Permenkumham

 

Rapat TIM PORA Tentang Sinergitas Pengawasan Orang Asing Terhadap Subyek Permenkumham

  1

PADANG - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Barat, Suharman, membuka secara langsung Rapat Tim Pengawasan Orang Asing (TIM PORA) yang pertama di Tahun Anggaran 2020 pada hari Rabu (26/02) di Hotel Grand Zuri. Kakanwil didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Kepala Divisi Pemasyarakatan dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM.

Rapat ini dihadiri oleh Kepala BINDA Sumbar, Kepala BNNP Sumbar, Kepala Badan Kesbangpol Pemprov Sumbar serta seluruh anggota TIM PORA Sumbar. 

 1

Rapat yang berjudul Sinergitas Pengawasan Orang Asing Terhadap Subyek Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor 3 Tahun 2020 ini, kakanwil memberikan kata sambutan. Dimana dalam sambutan beliau, menyampaikan mengenai merebaknya virus Corona, virus yang sedang viral didunia, sejak akhir bulan Januari lalu. Dimana agar di perketat pengawasannya baik melalui jalur udara maupun jalur laut dan kita harus saling bekerja sama antar intansi pemerintah terkait sesuai kewenangan masing-masing baik di udara maupun perairan. "Kita harus mewaspadai masuknya pengungsi luar negeri ke wilayah Provinsi Sumatera Barat", tambah kakanwil.

Semoga TIM PORA Provinsi Sumatera Barat dapat terus menjalin koordinasi dan sinergitas antar seluruh pemangku kepentingan. (Humas Kemenkumham Sumbar)

1

1

1

1

1

 


Cetak   E-mail