Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kumham Sumbar Lakukan Koordinasi dengan Polda Sumbar Terkait Kasus Dugaan Pelanggaran HAM

4

Padang – Setelah melakukan koordinasi dengan LBH Padang terkait kasus dugaan pelanggaran HAM, Kepala Bidang HAM Kantor Wilayah Kemenkumham Sumbar, Dewi Nofyenti beserta jajaran melanjutkan koordinasinya dengan Kepolisian Daerah Sumatera Barat yang disambut baik oleh Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol. Dwi Sulistyawan, Selasa (02/07/2024).

Dewi menyampaikan maksud kedatangannya adalah untuk meminta klarifikasi sehubungan dengan viralnya pemberitaan di media sosial terkait kasus dugaan penganiayaan siswa SMP atas nama Afif Maulana (AM) oleh pihak Kepolisian.

Berdasarkan hasil koordinasi tersebut, Dewi menuturkan bahwa pihak Kepolisian Daerah Sumatera Barat telah melakukan pemeriksaan terhadap 45 anggota polisi dan 17 orang anggota polisi mengakui melakukan penyiksaan di Polsek Kuranji.

“17 orang anggota polri telah mengakui melakukan penyiksaan dari 45 anggota yang telah diperiksa oleh Polda Sumbar”. Ujarnya

Sebelumnya, Kombes Pol. Dwi Sulistyawan menjelaskan secara rinci kronologi kejadian yang diawali dengan mendapatkan informasi akan adanya segerombolan anak-anak akan melakukan tawuran.

“Pihak Kepolisian mendapatkan info ada segerombolan anak-anak akan tawuran. Petugas Kepolisan langsung turun ke lapangan”. Sambungnya

Menurut penuturan Kombes Pol. Dwi Sulistyawan, dokter forensik menyimpulkan Afif Maulana meninggal dunia karena tergelincir jatuh ke sungai bukan melompat.

Ia berharap, dengan koordinasi yang dilakukan secara baik dan kooperatif dapat memberikan titik terang menghadapi kasus ini secepatnya.

Sementara itu, Kombes Pol. Dwi Sulistyawan mengutarakan bahwa Polda Sumatera Barat tetap berkomitmen siap menerima saksi-saksi baru untuk menemukan titik terang permasalahan ini. (Humas Kemenkumham Sumbar)

3

2

1

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725    Jl. S. Parman No 256 Padang, Sumatera Barat  
PikPng.com phone icon png 604605    
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humas.sumbar@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.sumbar@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA BARAT


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. S. Parman No 256 Padang, Sumatera Barat 
 

(0751) 7055471 / (0751) 7055510 

PikPng.com email png 581646   kanwilsumbar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwilsumbar@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI